Direktorat Resnarkoba Polda Kalbar salurkan bantuan sembako

Direktorat Reserse Narkoba Polda Kalbar menyalurkan ratusan paket Sembako dalam rangka memperingati Bhayangkara ke- 74 Tahun 2020 dan Hari Anti Narkoba Internasional (HANI) tahun 2020 pada Jumat, (26/6/2020).

Ratusan paket sembako yang berisikan beras, mie instan, minyak goreng serta lainnya diberikan kepada masyarakat berbagai macam profesi yang ada di kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya.

Masyarakat yang menerima paket sembako dari Direktorat Resnarkoba Polda Kalbar ini dari Satpam, Cleaning Serivce, Penjual koran, Penyandang Disabilitas, Buruh harian, tukang sampah serta lainnya.

Penyerahan paket sembako tersebut para anggota Direktorat Resnarkoba Polda Kalbar ini langsung turut ke lapangan dengan mendatangi masyarakat tersebut yang di pimpin langsung oleh Kabag Renmin Ditresnarkoba Polda Kalbar AKBP Wastono dengan anggota jajaran.

Direktur Resnarkoba Polda Kalbar Kombes Pol Yohanes Hernowo S.IK,MH menuturkan kegiatan tersebut merupakan bakti sosial Polri dalam menyambut Bhayangkara ke 74 Tahun 2020.

kegiatan ini serentak di lakukan se Indonesia, dan bertepatan hari ini tanggal 26 Juni yang memperingati Hari Anti Narkoba Internasional,” kata Kombes Pol Yohanes Hernowo pada Tribun Pontianak

Dikatakannya lagi, selain itu diberikan paket sembako yang berjumlah 100 paket dari Direktorat Resnarkoba Polda Kalbar ini, dia berharap dapat membantu meringankan masyarakat yang saat ini masih di landa Pandemi Covid-19.

Direktur Resnarkoba Polda Kalbar kepada masyarakat kota Pontianak maupun Kab Kubu raya, kegiatan pembagian sembako ini bukan hanya dari Direktorat Resnarkoba Polda Kalbar saja tapi semua Satuan kerja melakukan kegiatan seperti ini ,ungkapnya .

Sementara Kabagrenmin Ditresnarkoba Polda Akbp Wastono yang memimpin langsung dilapangan mengungkapkan adapun sasaran kegiatan Bhakti Sosial, sebagai diantara :

PHL Dilingkunga Ditresnarkoba Polda Kalbar sebanyak 4 Paket ,Penjual korandisabilitas, Satpam dan Office Boy, Cleaning Servis Tribun Pontianak 11 Paket ,Penduduk di Jalan Parit Tengkorak Gg. Murni Sungai Raya, Kec,Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, sebanyak 34 Paket, Buruh Cuci, Janda, Tukang Sampah, di Gg. Cempaka Putih Jalan Adisucipto Kec. Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, sebanyak 16 Paket ,Buruh tukang, tukang cuci, janda, penjual kue tradisional, penjaga malam di Jalan Podomoro dan Karang Anyar, Pontianak Kota sebanyak 10 Paket, Buruh tukang, tukang cuci, janda, penjual kue tradisional, penjaga malam, pemulung, tukang becak, dll di Kel. Sungai Jawi, Kecamatan Pontianak Kota dan Kecamatan Pontianak Barat 25 Paket

Dikatakannya lagi, bantuan sembako ini juga merupakan kepedulian kita terhadap masyarakat dengan harapan semoga silaturahmi tetap terjaga, dan bersama-sama menjaga situasi Kamtibmas.

Terlebih sama-sama kita perangi dan berantas peredaran gelap dan penyalahgunaan narkoba, Ungkap Yohanes panggilan akrab dengan awak media.

Read Previous

Sujiwo mengundurkan diri dari jabatan sebagai wakil bupati kuburaya

Read Next

Bhayangkari Ranting Polsek Kuala behe bagikan sembako