Roadshow Green Run Diikuti Ratusan Mahasiswa FKIP Untan

PONTIANAK-Sebelum perhelatan Pontianak Green Run, Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kota Pontianak melakukan roadshow dengan sasarannya para mahasiswa. Lokasi pertamanya dilakukan di FKIP Universitas Tanjungpura, Kamis (5/3). Dalam Kegiatan itu, PASI sekaligus melakukan MoU dengan FKIP Untan.

Ketua PASI Pontianak, Herman Hofi Munawar menjelaskan, maksud tujuan roadshow ini sebenarnya bukan hanya berbicara pelaksanaan green run yang bakal dihelat April mendatang. Ia sebagai Ketua PASI ingin memberikan sedikit pemahaman pada mahasiswa tentang dunia atletik. Di dalam paparannya, informasi tentang upaya PASI meningkatkan prestasi atlet serta program yang sudah berjalan juga dijelaskan dihadapan ratusan mahasiswa FKIP Untan.

Pada kesempatan itu, PASI Pontianak juga menjalin kerjasama dengan FKIP Untan. Kerjasama itu guna memperkuat apa yang bisa disenergikan PASI dan FKIP. Seperti peningkatan masalah penelitian tentang upaya peningkatan atlet dikalangan mahasiswa.

Mengenai roadshow green run, kata Herman, FKIP Untan menjadi lokasi pertamanya. Setelah ini, PASI bakal kembali melakukan roadshow dibeberapa universitas di Kota Pontianak. Harapan dia, kerjasama ini tidak hanya jurusan FKIP olahraga saja. Namun fakultas lain di Pontianak juga bisa ikut berpartisipasi buat bersama-sama mewujudkan prestasi dibidang olahraga khususnya atletik.

Tanggapan Dekan FKIP Untan, tentang kerjasama ini, tambah mantan Anggota DPR Pontianak itu juga positif. “Ini sangat baik dan bisa menambah energi kami (PASI) buat terus mensosialisasikan program kami. Termasuk program green run ini,” katanya.

Di tempat sama, Dekan FKIP Untan, Martono menyambut baik penandatangan kerjasama pihaknya dengan PASI Pontianak. “Kalau dari kami (FKIP) sangat mengapresiasi kerjasama ini. Dengan begitu, ke depan kami bisa mendapatkan informasi tentang atletik untuk disampaikan pada mahasiswa. Dengan demikian mahasiswa bisa semangat mengembangkan kompetensi keatletannya,” katanya.

FKIP sendiri lanjutnya, begitu banyak mahasiswa yang menjadi atlet. Rerata, mereka merupakan perwakilan atlet di daerahnya masing-masing. Adanya kerjasama ini, juga mempermudah FKIP buat menyalurkan bakat atlet atletik mahasiswa FKIP Untan ke PASI Pontianak.

Ke depan, kerjasama dengan PASI tidak hanya di jurusan FKIP Penjaskes saja. Ia berharap bisa diteruskan dengan prodi lain di bawah naungan FKIP.

Ditanya soal roadshow green run. Diapun meminta mahasiswanya untuk mensukseskan kegiatan ini. Pandangannya, even tersebut juga senada dengan program Untan Bergerak. “Harapan saya mahasiswa ikut andil mensukseskan green run,” ajaknya.(iza)

Read Previous

Antisipasi Corona Pontianak Lion Dance Internasional Ditunda

Read Next

66 siswa SMPN 1 Kuala behe mengikuti Gladi beresih UNBK