Muda Mahendrawan melepas 142 peserta PPM PMIS

Bupati Muda Mahendrawan melepas 142 peserta kegiatan Pengabdian pada Masyarakat Prodi Magister Ilmu Sosial (PPM PMIS) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Tanjungpura, Jumat (21/2). Bertempat di Aula Bank Kalbar Kubu Raya, Bupati Muda bersama Dekan Fisip Untan Dr. Martoyo melepas mahasiswa yang akan melakukan pengabdian masyarakat di dua kecamatan di Kubu Raya, yakni Rasau Jaya dan Sungai Kakap. Dua kelompok mahasiswa melakukan PPM di Rasau Jaya sementara lima kelompok di Sungai Kakap. PPM merupakan program wajib Universitas Tanjungpura baik di tingkat strata satu maupun strata dua.

Perwakilan mahasiswa PPM PMIS, Sujiwo, berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kubu Raya yang menerima dengan baik program PPM di Kubu Raya. Dirinya berharap kehadiran mahasiswa membawa manfaat bagi masyarakat sekitar.

“Mudah-mudahan pesan-pesan dari Pak Bupati dapat kami ejawantahkan di lapangan, terutama bagaimana kita membangun ikatan emosional dengan masyarakat dan pengabdian di masyarakat. PPM ini memang sifatnya bakti sosial seperti penanaman pohon, pengecatan rumah ibadah, dan ada beberapa edukasi terkait masalah lingkungan, politik, dan sebagainya,” tuturnya.

Prokopim Kubu Raya ? Fery

Read Previous

Festival Pameran UMKM dan Ekonomi Syariah Bank Indonesia 2020

Read Next

Ratusan Siswa Pramuka Hanyut Saat Susuri Sungai Sempor